Kebiasaan Orang Jepang Saat Musim Semi / Hanami
Ohayo mina san....

Yang istimewa dari bunga Sakura adalah waktu mekarnya. Bunga ini hanya berkembang selama 1 sampai 2 minggu selama setahun. Bunga Sakura biasanya mekar diawal musim semi, namun waktu mekar bunga ini bervariasi.
Berdasarkan situs appetitejourney, disebutkan bahwa di wilayah Kanto yang meliputi Tokyo, Chiba dan sekitarnya, bunga Sakura mekar pada akhir Maret sampai awal April.
Sedangkan di daerah Kyushuu (Jepang bagian selatan) bunga Sakura mekar sekitar pertengahan Maret. Sedangkan di Hokkaido (Jepang bagian utara) masyarakat baru bisa menikmati indahnya bunga ini pada April akhir sampai awal Mei. bunga Sakura berbeda-beda tergantung spesiesnya.
Minggu pagi gini enaknya minum susu coklat dan nonton tv hehe... .Tapi tenang saja saya tidak akan membahas tentang susu coklat :p .Apa kalian tahu bunga yang terkenal di jepang ? .Namanya Sakura .Bagi orang Jepang, Sakura merupakan simbol penting yang kerap kali dihubungkan dengan perempuan, kehidupan, dan kematian. Sering juga digunakan sebagai simbol untuk mengeksperesikan ikatan antarmanusia, keberanian, kesedihan, dan kegembiraan. Bunga ini juga menjadi metafora untuk ciri-ciri kehidupan yang tidak kekal.

Yang istimewa dari bunga Sakura adalah waktu mekarnya. Bunga ini hanya berkembang selama 1 sampai 2 minggu selama setahun. Bunga Sakura biasanya mekar diawal musim semi, namun waktu mekar bunga ini bervariasi.
Berdasarkan situs appetitejourney, disebutkan bahwa di wilayah Kanto yang meliputi Tokyo, Chiba dan sekitarnya, bunga Sakura mekar pada akhir Maret sampai awal April.
Sedangkan di daerah Kyushuu (Jepang bagian selatan) bunga Sakura mekar sekitar pertengahan Maret. Sedangkan di Hokkaido (Jepang bagian utara) masyarakat baru bisa menikmati indahnya bunga ini pada April akhir sampai awal Mei. bunga Sakura berbeda-beda tergantung spesiesnya.
Yah ternyata sakura tidaklah selalu berwana pink juga ada warna lain .Kalo admin sih milihnya yang putih haha .... .Walapun berbeda beda tetapi tetap Sakura
.

Nah di Jepang ada kebiasaan orang Jepang yang piknik atau melihat sakura bermekaran yang disebut Hanami (花見, melihat bunga) atau ohanami.
Nah tempat yang biasa untuk Hanami itu bermacam macam :
- The Osaka Mint Bureau, Osaka
Lebih dari 300 pohon sakura mekar di Osaka
Mint Bureau, tepat di tepi sungai Okawa dan diiringi jejeran pedagang jajanan
makannan tradisional. Osaka Mint Bureau ini hanya dibuka untuk umum sekali
setahu, pada musim semi, dan dengan gratis pula.
- Ueno Park, Tokyo
Taman bersejarah di dekat stasiun Ueno, pusat
kota Tokyo ini dulunya merupakan bagian dari kuil Edo Kaneiji. Kini, taman ini
menjadi surga bagi pencinta sakura di musim semi, karena memiliki lebih dari
10ribu pohon sakura. Setiap bunga sakura mekar, warga Jepang datang ke taman ini
untuk melakukan hanami, yaitu makan bersama di bawah pohon sakura.
- The Philosopher's Path, Kyoto
Kyoto memang cantik dengan pesona Jepang
kunonya, namun Philosopher's Path saat musim semi adalah salah satu tempat
terindah dan teromantis di kota ini. ratusan pohon sakura berbaris di jalanan
pinggir kanal, membuat kuil-kuil yang berada di sekitar jalan tersebut terlihat
makin indah.
- Yoshinoyama, Perfektur Nara
Gunung Yoshino di perfektur Nara adalah
keajaiban alam - yang tercakup oleh sekitar 30.000 pohon ceri, semuanya ditanam
pada ketinggian yang berbeda dan mengarah ke arah kuil yang berada di puncak
gunung.
- Handayama Botanical Garden, Okayama
Selama musim sakura,Handayama Botanical Garden
yang terletak di sepanjang lereng bukit yang curam menggabungkan pemandangan
kota yang indah dengan pohon sakuranya yang sedang mekar. taman ini Tutup pada
hari Selasa, kecuali selama musim hanami.
- Hiroshima Peace Park, Hiroshima
Hiroshima peace park merupakan tempat
peringatan bencana bom atom yang melanda kota ini pada masa Perang Dunia II. Hal
ini membuat suasana mencekam dan suram saat berada di tempat tersebut. Namun
selama musim semi, setidaknya 300 pohon sakura mekar di samping sungai di Peace
Park, mempercantik suasana mencekam yang ada di taman ini.
- Miyajima
Dari Hiroshima, naiklah feri ke Miyajima -
sebuah kota di pulau Itsukushima yang terkenal karena gerbang mengambangnya dan
juga rusa-rusa yang bebas berkeliaran disana. Ada sekitar 1300 pohon sakura yang
melapisi jalur pejalan kaki dan sekitar kuil di Miyajima.
Cantik kan pemandangannya ,andai Indonesia di sepinggir jalan ada pohon sakura pasti sangat indah dan tentunya gk panas
.eiits tapi admin pernah melihat pohon yang sangat mirip dengan sakura di Semarang,Indonesia coba lihat gambar dibawah ,walaupun gak asli pohon Sakura tapi mirip lah .

Maaf mataharinya membuat silau kamera ,lain kali admin update .Nah sekian dulu dan jangan lupa bila datang ke Jepang sebaiknya pada awal musim semi jarang jarang loh lihat pohon sakura yang setahun sekali. Ja, mata ashita ....

About the author
Huy reader ,selamat datang di blog Hendra Share . Dan semoga isi dari artikel artikel ini bermanfaat untuk kalian :3 .
0 comments